PT Masa Lestari Husada memberi kesempatan untuk bergabung bersama Helper di .
Deskripsi Pekerjaan
Deskripsi Pekerjaan:
- Memastikan kebersihan seluruh ruangan di Unit HD, peralatan makan, minum, serta linen.
- Menangani limbah padat medis dan non-medis, yaitu mengumpulkan, memisahkan dan membuang limbah ke tempat pembuangan sementara sesuai status dan bentuknya.
- Melindungi diri sendiri dalam menangani limbah dengan menggunakan APD (alat pelindung diri).
- Mempersiapkan dan membeli makanan (snack) untuk pasien.
- Membagikan makanan kepada pasien, serta merapikan sesudahnya.
- Menyiapkan konsumsi untuk tamu dan ketika diadakan rapat.
- Mencuci piring atau alat makan sesuai dengan status hep.
- Melakukan pemisahan linen kotor, petugas menggunakan APD (Alat Pelindung Diri)
- Melakukan pencucian, penjemuran dan penyetrikaan linen sesuai SOP.
- Menyimpan dan mengeluarkan linen bersih.
- Melakukan stok opname linen tiap enam bulan sekali.
- Memelihara ruangan beserta isinya agar tidak menjadi sumber infeksi nosocomial sesuai SOP Kebersihan.
- Membersihkan kamar mandi 3 (tiga) kali dalam satu hari.
- Membersihkan/ mencuci alat kebersihan 2 (dua) minggu sekali
- Memelihara taman, tanaman artificial yang berada dalam area Unit HD.
- Membersihkan toilet dan wastafel meliputi pembersihan dinding, tempat sabun, kloset duduk, cermin toilet, wastafel serta mengisi kembali tissue toilet dan sabun cair serta plastik pembuangan sampah.
Persyaratan:
- Bersedia ditempatkan di Unit Dialisis RS di daerah Gombong, Jawa Tengah
- Bersedia bekerja Senin-Sabtu
- Memiliki pengalaman sebagai office-boy/office-girl/helper di rumah sakit diutamakan
- Dapat bekerja cepat dan cekatan
- Dapat bergabung secepatnya (ASAP)