PT Tarunakusuma Purinusa memberi kesempatan untuk bergabung bersama SEKRETARIS di .
Deskripsi Pekerjaan
Tugas Tanggung Jawab :
- Menjadi perwakilan atasan / perusahaaan untuk bertemu pihak yang dianggap perlu oleh atasan/ Perusahaan.
- Membuat notulen rapat MOM dan mendistribusikan notulen rapat untuk rapat bulanan dan rapat lainnya serta menyiapkan ruang konferensi untuk presentasi dan rapat.
- Bekerja dengan tim administrasi dan tim lain dari atasan/ Perusahaan untuk membuat jadwal rapat, serta menginformasikan presentasi untuk berbagai pertemuan.
- Membantu atasan mengelola proyek dengan membuat timeline, mengatur rapat tim serta melacak (tracking) kemajuan proyek.
- Melakukan atau menyiapkan berkas/report apapun yang mungkin diperlukan oleh atasan/ Perusahaan serta mengirim dan mengambil berkas korespondensi terkait urusan atasan/ Perusahaan.
- Memantau email atasan mengenai pesan, pelaporan, dan memberikan respon, jika diperlukan dan menjawab panggilan telepon atas nama atasan/ Perusahaan.
- Dapat mengendarai mobil dengan memiliki SIM A, dan bersedia untuk mengendarai mobil untuk melaksanakan tugas personal dari atasan/ Perusahaan serta bersedia ditugaskan untuk dinas dalam negeri, dalam kota maupun luar kota.
- Mengatur perjalanan dan rencana perjalanan atasan/ Perusahaan serta mengorganisir dan merencanakan pertemuan atas nama atasan/ Perusahaan.
- Menjaga kerahasiaan untuk semua berkas dan catatan digital untuk proyek yang sedang berlangsung dan tugas-tugas lainnya sesuai kebutuhan atasan/ Perusahaan.
KUALIFIKASI :
- Usia max 35 tahun
- Pendidikan Sarjana S1 atau setara (lebuh diutamakan jurusan Teknik)
- Mampu menggambar Teknik lebih disukai
- Kemampuan untuk menangani banyak tugas sambil tetap terorganisir
- Memiliki Kemampuan untuk analisa dan membuat report
- Bisa mengendarai mobil dan Memiliki SIM A aktif
- Lancar berbahasa Inggris baik tertulis maupun lisan
- Memiliki Inisiatif tinggi, rajin dan perhatian terhadap detail, dan keterampilan komunikasi yang baik
- Kemampuan untuk mengambil keputusan, koordinasi acara, meneliti, dan menyiapkan laporan dan presentasi
- Kemampuan untuk memprioritaskan dan mengelola pekerjaan sehari-hari secara efektif
- Menunjukkan pendekatan pemecahan masalah yang proaktif dan keterampilan pengambilan keputusan yang baik
- Bersedia bekerja di hari libur nasional / akhir pekan dan diluar jam kerja.